Jumat, 05 Agustus 2016

Konfigurasi DHCP Server di Debian Jessie

Assalamu'alaikum Wr. Wb.

Pada kesempatan kali ini saya akan membahas sedikit tentang konfigurasi DHCP. Sebelum kita memasuki ke konfigurasi kita pahami dahulu apa itu dhcp.
1. Pengertian

DHCP (Dynamic Host Configuration Protocol) adalah protocol yang berbasis arsitektur client/server yang dipakai untuk memudahkan mengalokasikan alamat ip dalam suatu jaringan. Sebuah jaringan local yang tidak menggunakan dhcp maka harus mengatur ip client secara manual, dan jika jaringan local tersebut menggunakan dhcp server maka komputer yang terhubung dalam jaringan tersebut dapat terkoneksi secara otomatis tanpa mengatur alamat ip.

Baca selengkapnya disini

2. Tujuan

Dapat melakukan konfigurasi dhcp secara benar dan memudahkan kita dalam mengalokasikan alamat ip client.

3. Alat dan Bahan
  • PC/Laptop dengan kondisi yang normal
  • PC Server yang sudah terinstall Debian 8 (Jessie)
  • Koneksi Internet
4. Langkah Kerja
a. Install paket dhcp nya, lakukan dengan perintah
# apt-get install isc-dhcp-server
b. Edit file dhcpd.conf, lakukan dengan perintah
# nano /etc/dhcp/dhcpd.conf 
c. Ubah seperti pada gambar
- Cari baris "A slightly diferrent . . . ." hapus # dari baris "subnet" sampai baris "}"
- subnet = ip subnet server anda
- netmask = netmask server anda
- range = rentang ip yang dapat digunakan client
- option domain-name-server = domain anda atau ip server anda
- option domain-name = domain anda atau ip server anda
- option broadcast = ip broadcast anda
- kemudian tekan tombol ctrl+x, y, enter untuk menyimpan konfigurasi

d. Kita restart paket dhcp nya, lakukan dengan perintah
#/etc/init.d/isc-dhcp-server restart

5. Kesimpulan

Dari kegiatan kali ini dapat kita simpulkan bahwa dhcp adalah suatu cara memudahkan administrator dalam mengalokasikan alamat ip ke client dan memudahkan client untuk masuk ke dalam jaringan yang sudah di dhcp oleh administrator

6. Referensi

https://id.wikipedia.org/wiki/Protokol_Konfigurasi_Hos_Dinamik
https://farid1611.blogspot.co.id/2016/07/konfigurasi-dhcp-server-di-debian-85.html

Sekian semoga beramanfaat. Terimakasih

Wassalamu'alaikum Wr. Wb
Share: